Thursday, November 12, 2009

Grosir Hebat Bangkrut

Di pojok sebelah sana di deket stasiun beos, tepatnya di Pasar Pagi lama, ada grosir grosir yang hebat hebat. Selain sudah berusia puluhan tahun, grosir grosir tersebut juga sudah punya jaringan koneksi yang luas, sehingga putaran perdagangan mereka cukup besar tiap harinya. Mungkin sampean tidak akan menyangka jika grosir dengan omset milyaran juga bisa bangkrut, jangan heran ini bisa terjadi karena banyak faktor.


Selain faktor-faktor yang sudah umum seperti tidak laku alias sepi, banyak faktor lain yang bisa membuat sebuah grosir besar menjadi bangkrut. Faktor pendukung utama yang bisa membuat bangkrut adalah keserakahan, suka merebut konsumen orang lain dengan menggunakan berbagai macam cara, tapi tidak disertai dengan layanan yang prima, dapat membuat sebuah grosir besar ditinggalkan pelanggan.


Layanan atau disebut juga customer service sebenarnya bukan merupakan hal yang sulit, hal yang umum saja seperti murah senyum, ketersediaan barang yang stabil, dan juga yang lebih penting murah di harga akan menjadi faktor pendukung untuk keberlangsungan sebuah grosir. Merebut konsumen dengan memberikan tempo, malah bisa membuat bangkrut dirinya sendiri, karena faktor ini sangat beresiko, dan berefek langsung jika ada gangguan tiba tiba. Piutang tidak dibayar, menyebabkan ketersediaan barang menipis, menyebabkan menurunnya jumlah layanan yang bisa diberikan, akan mempengaruhi sikap kita jadi mudah marah, jadilah semuanya mengumpul dan berantakan, menyebabkan ditinggalkan pembeli dan efeknya sangat fatal. Bangkrut Total......

No comments: