Saturday, May 2, 2009

Novel The K

Novel The K ini baru saja terbit, penggalan isi prolognya seperti dibawah ini, setelah dengan perjuangan yang cukup memakan waktu lama, apakah the K ini bisa menjadi Novel Best Seller, Walahualam.

Manusia sebagai mahluk terhebat dalam kemampuan beradaptasi benar-benar dipaksa untuk segera berubah. Karenanya para ilmuwan pakar Biomimetik menepati level tertinggi tingkat kemuliaan social. Dipuja bak dewa, ditakuti bak hantu haus darah. Manusia dengan sebutan inohedonist ini seperti kumpulan manusia sakit jiwa, obsesi kompulsif, terhadap segala cita-cita melakukan inovasi. Terhebat, termahal, teraneh. Mereka adalah budak nafsu, hedonist dibidang inovasi. Penderitaan jiwa yang menyengsarakan yang lain, karena mereka tak peduli lagi dengan –spesimen- percobaan. Manusia atau bukan.

Kebanyakan dari para Inohedonist adalah para Giok. Sebuah suku yang berkembang dari sebuah klan. Minoritas, tapi dengan kekuatan menggurita di seantero dunia. Sedikit, tapi begitu kuat. Semua adalah imbas dari sepak terjang para Inohedonist.

Penghuni kebanyakan planet tua itu, tentu saja manusia, yang dengan segala kenaifan memelihara kebodohannya, memasrahkan diri pada level dibawah kaki Giok. Mereka adalah rata-rata mahluk yang berlapang dada demi bisa hidup, dengan segala bentuk kesewenang-wenangan Giok. Mereka cukup puas, karena mereka adalah warga biasa, bukan seorang mansis (manusia sintetis) atau manklon (manusia cloning) yang menmpati strata terbawah, terhina keberadaannya. Statusnya sebagai kelas bawah dikarenakan pandangan sempit warga dunia yang lain, mengingat mereka adalah –manusia-manusia hasil rekayasa genetika para inohedonist.

Mudah-mudahan saja bisa menjadi Novel Best Seller, Amien.


No comments: